Pelayat dan Bunga Duka Penuhi Rumah Sudomo

[imagetag]

Jakarta Puluhan pelayat mulai mendatangi rumah Sudomo untuk memberikan penghormatan terakhir. Tampak pula puluhan karangan duka cita ucapan bela sungkawa dari para tokoh nasional.

Pantauan detikcom, Rabu (18/4/2012), rumah mewah di Jalan Sekolah Kencana IV No TM, Pondok Indah, Jakarta Selatan, ramai dikunjungi pelayat. Bunga duka cita juga sudah berdatangan menyemut di sepajang jalan menuju rumah mantan Panglima Komando Pemulihan Keamanan dan Ketertiban (Pangkopkamtib) itu.

Karangan bunga tersebut di antaranya dari Kapolri Jenderal Timur Pradopo, pakar hukum Adnan Buyung Nasution, Mensesneg Sudi Silalahi dan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Wiranto.

Para pelayat yang datang langsung melaksanakan salat jenazah. Adapula pengunjung lain yang meneruskan dengan membaca surat-surat Al-Quran.

Akibat banyaknya pelayat, mobil yang mengantar memenuhi badan jalan. Pelayat terpaksa jalan kaki sekitar 200 meter menuju rumah di kawasan elite itu.

Saat ini para pekerja masih memasang kerangka tenda di halaman rumah yang berwarna dominan putih. Sepasang patung singa putih ukuran anak kecil bertengger mengapit di depan pintu rumah.

Sudomo meninggal dunia dalam usia 86 tahun di RS Pondok Indah, tak jauh dari kediamannya. Sudomo tak sadarkan diri setelah mengalami pendarahan di otak pada Sabtu 14 April.

Sumber:

zhuzuran 18 Apr, 2012

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...