Kemendiknas Akan Buat 20 Versi Soal Ujian ..Wooow

[imagetag]

Sleman: Kementrian Pendidikan Nasional berencana membuat 20 versi soal ujian. Soal-soal itu dibuat untuk tiap-tiap siswa dalam satu ruangan berbeda-beda sehingga dapat menekan kecurangan. Hal itu disampaikan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Suyanto saat inspeksi mendadak ke tujuh sekolah SMP di Kota Yogyakarta dan Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (23/4).

Suyanto antara lain inpeksi mendadak ke SMP Negeri 5, SMPN 12, SMPN 12, SMPN 17, SMP Stella Duce, SMP Bopkri, SMP Muhammadiyah 2 dan 1 di Kota Yogyakarta dan SMP MBS di Kecamatan Prambanan, Sleman. Selain ruang ujian, Suyanto juga menyempatkan meninjau kesiapan pelaksanaan ujian dengan mengunjungi ruang pengawas.

Kepada para pengawas, Suyanto meminta agar lebih cermat dalam mengawasi pelaksanaan ujian. Hal itu bertujuan mencapai ujian nasional SMP yang benar-benar jujur.

Saat ini Kemendiknas memang sudah berupaya mengurangi ketidakjujuran dengan membuat soal ujian dalam lima versi. Tapi di sejumlah lokasi ketidakjujuran masih ditemui.

Perihal soal yang akan dibuat 20 versi, Suyanto belum bisa memastikan kapan akan diterapkan. Sebab hingga kini masih dalam tahap perencanaan. Apalagi untuk mewujudkan hal itu bukanlah hal dan membutuhkan biaya yang mahal.


source

Strider 23 Apr, 2012

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...