Dana Renovasi Ruang Banggar Usulan Sekjen

[imagetag]
Sekretaris Jenderal DPR Nining Indra Saleh di ruang rapat Badan Anggaran yang sedang di renovasi. TEMPO/Imam Sukamto
Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga DPR Refrizal menyatakan, alokasi dana sebesar Rp 20 miliar untuk renovasi ruang Badan Anggaran datang dari Sekretariat Jenderal DPR. "Itu usulan Sekjen," kata Refrizal di gedung DPR, Senin, 6 Januari 2012.


Politikus Partai Keadilan Sejahtera ini menerangkan, pengusulan anggaran dilakukan oleh Sekjen, sementara BURT hanya memfasilitasi. Menurut dia, semua spesifikasi barang yang digunakan dalam renovasi diketahui oleh Sekjen, termasuk membeli kursi untuk anggota dan pimpinan Banggar. "Semua ada standarnya," kata dia.

Refrizal hari ini diperiksa oleh Badan Kehormatan DPR. Menurut dia, BK memeriksa mengenai bagaimana prosedur anggaran renovasi ruangan. "Prosesnya masih berjalan," kata dia. Refrizal sudah meminta Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan mengusut renovasi ini. Dia mempersilakan aparat penegak hukum mengusut jika memang ada mafia dalam proyek ini.

Dia menjelaskan, semua anggota DPR seharusnya tahu nilai renovasi ruang Banggar ini. Sebab, ujarnya, besaran angka untuk proyek ini dibuka dalam Sidang Paripurna DPR. BURT, menurut dia, tidak mengetahui detail proyek dilaksanakan. "Kami hanya tahu plafon gelondongan," katanya.

Renovasi ruang Banggar Anggaran DPR menimbulkan kehebohan di publik. Nilai proyek renovasi ini mencapai angka Rp 20 miliar. Pengerjaan proyeknya dilakukan pada masa reses lalu sehingga luput dari perhatian media.

velaananta 29 Feb, 2012

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...