Pengontrol Tembakau Asia Tenggara Beri Penghargaan ke Foke

Jakarta Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo, mendapat penghargaan dari Aliansi Pengontrol Tembakau Asia Tenggara (SEATCA). Foke dinilai mendukung udara bebas asap rokok di Jakarta.

"SEATCA berterima kasih dan mengapresiasi kebijakan Gubernur DKI Jakarta yang mendukung tersedianya udara bersih," kata Senior Policy Advisor SEACTA, Mary Assunta, dalam rilis, Jakarta, Senin (14/5/2012).

Saat ini, negara yang paling baik mengatur rokok se-Asia Tenggara hanyalah Singapura. SEATCA berharap seluruh negara ASEAN bisa bebas asap rokok dalam waktu dekat, termasuk Indonesia.

Foke sendiri berjanji akan melanjutkan pengaturan bebas rokok. "Saya tidak pernah ragu untuk melanjutkan kebijakan bebas asap rokok. Komitmen adalah komitmen, yang sudah dimulai dan tidak ada jalan mundur," ungkap Foke yang menerima penghargaan bertajuk Champion of People's Right to Health.

Saat ini, pemerintah DKI Jakarta tengah mengkaji pengaturan iklan rokok. Apalagi, penayangan iklan saat ini merambah ke dunia maya. Pemerintah DKI Jakarta juga menilai perlu lebih banyak stake holder yang dilibatkan agar Indonesia bebas asap rokok.

(zal/mok)


Baguslah kalo lingkungan semakin sehat. Kalo ganti pimpinan bisa nggak peduli ngelanjutin programnya.

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...