TEL AVIV - Menteri Pertahanan Israel Ehud Barak menegaskan bahwa pihaknya tidak bisa ditipu oleh trik Iran. Dirinya tetap menilai nuklir Iran amat berbahaya.
"Saat ini sanksi (terhadap Iran) makin terus ketat. Sanksi itu memaksa Iran untuk menerima resolusi bahkan untuk melakukan negosiasi," ujar Menhan Israel Ehud Barak, seperti dikutip Jpost, Selasa (1/5/2012).
"Kami yakin, Israel tidak akan bisa ditipu," tegasnya.
Barak hingga saat ini bersikeras bahwa nuklir Iran amat berbahaya dibandingkan harus menyerangnya. Namun, dirinya tetap melihat sebagai sebuah ancaman.
"Selama masih ada ancaman terhadap warga kami, semua pilihan untuk mencegah Iran mengembangkan senjata nuklir harus tetap ada," ucapnya.
Barak juga menolak kritikan mengenai rencana serangan ke fasilitas nuklir Iran. Menurutnya, sebagai besar kritikus itu lebih memilih untuk berpura-pura tidak tahu apa yang terjadi.
Tetapi di lain pihak, Barak juga menyadari bahwa opsi militer bukanlah pilihan yang terbaik. "Serangan semacam itu akan lebih kompleks dengan resiko besar. Tetapi Iran dengan senjata nuklirnya akan lebih berbahaya bagi dunia dan kawasan Timur Tengah," tuturnya.
La Messiah 01 May, 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar