Warga Belum Mengetahui Fungsi Kartu Inafis

[imagetag]

Satu minggu sejak peluncuran Indonesia Automatic Fingerprints Identification System (Inafis) Card oleh Mabes Polri, mulai banyak warga yang membuat kartu identitas itu. Namun, baru sedikit dari mereka yang mengetahui fungsi Kartu Inafis.
Rusli salah satunya. Warga Jakarta Selatan ini menuturkan, yang dia tahu fungsi kartu inafis bisa untuk memperpanjang SIM dan STNK dengan mudah.

"Saya membuat kartunya atas inisiatif sendiri. Saya membaca berita di internet, dengan kartu ini bisa mengurus dengan mudah," ujar Rusli, 35, kepada VIVAnews di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu 25 April 2012.

Menurut dia, pembuatan kartu Inafis di Polres Jakarta Selatan tidak gratis. Dia harus membayar uang sebesar Rp35 ribu yang disetor ke Bank BRI.

Rusli menjelaskan untuk membuat kartus Inafis, warga harus ke Bank BRI terlebih dahulu. Di sana akan memperoleh tanda bukti pembayaran sebesar Rp35 ribu, kemudian ditunjukan kepada petugas penjaga untuk mendapatkan formulir.

Setelah mengisi formulir, lanjut Rusli, pemohon harus menunggu panggilan petugas. Selama proses pembuatan, Rusli mengaku tidak mengalami kendala.

"Tidak ada kendala selama pembuatan, di dalam saya ditanya soal pendidikan, berat badan dan tinggi badan," kata Rusli.

Ketika ditanya perbedaan antara kartu Inafis dan E-KTP, Rusli tidak mengetahui persis. Bagi Rusli, kartu Inafis itu harus dimiliki dan mutlak.

Dirinya mencontohkan, dengan memiliki kartu Inafis, apabila sesorang mengalami kecelakaan atau menjadi korban dalam suatu tindak pidana akan mudah teridentifikasi.

Hal senada juga diungkapkan oleh Hendriko Rimporok, 36. Dia menjelaskan perbedaan antara kartu inafis dan e-KTP. Menurutnya Inafis adalah kartu identitas yang lengkap, dan lebih detail karena semua jari diperiksa. Kemudian kartu ini sebagai kartu jati diri luar dalam.

Hendrik, yang merupakan anggota polisi di Polres Jakarta Selatan, sempat ditanya oleh petugas apakah dirinya memiliki tato atau tidak. "Sempat ditanya itu, karena semua data masuk dalam kartu Inafis ini," kata Hendrik.

Terkait dengan pembayaran sebesar Rp35.000, Rusli dan Hendrik mengaku tidak keberatan. Menurut, mereka harga tersebut sesuai dengan manfaat yang diterima dari kartu multi fungsi ini.

a5tut1 25 Apr, 2012

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...