Keracunan makanan kembali terjadi di wilayah Cina. Sebanyak 126 murid sekolah dasar di barat daya Cina, Provinsi Yunnan dirawat di rumah sakit setempat, Jumat (20/4).
Para murid di Sekolah Dasar Ale Luxi awalnya mengeluhkan sakit kepala. Mereka juga muntah-muntah dan diare setelah memakan sarapan mereka di sekolah. Beruntung keadaan para murid telah stabil. Jika kondidi mereka membaik, para murid bisa langsung kembali ke rumah.
Penyebab keracunan makanan ini masih diselidiki karena makanan disediakan sekolah. Pihak sekolah juga belum bisa dimintai kerterangan terkait hal tersebut.
Sumber:
ebezemez 21 Apr, 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar