2,5 Juta Siswa SMA/SMK Ikuti Ujian Nasional Hari Ini

Jakarta Sebanyak 2,5 juta anak Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) siap untuk melaksanakan Ujian Nasional (UN). Pelaksanaan ujian digelar serempak di seluruh Indonesia.

"Totalnya 2.580.446. Laki-laki 1.281.022 dan Perempuan 1.299.420," ujar Menteri Pendidikan Nasional dan Kebudayaan (Mendikbud), M Nuh, dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta, Kamis (12/4/2012) lalu.

Nuh menjelaskan siswa-siswi itu merupakan murid dari 27 ribu sekolah di seluruh Indonesia. Jumlah sekolah paling banyak ada di Jawa Timur, sebanyak 2.568.

Jumlah kelas yang disiapkan untuk ujian ini sebanyak 148.352 ruangan dengan jumlah pengawas mencapai 296.704 orang.

Menurut Nuh, biaya yang dikeluarkan pemerintah untuk mengadakan ujian ini total mencapai Rp 600 miliar. Jika dibagi rata-rata, setiap siswa biayanya mencapai Rp 50 ribu.

Pemerintah sendiri sudah mengatur jadwal UN ulangan bagi siswa SMA/SMK yang tidak bisa mengikuti. Jadwal yang sudah ditetapkan adalah 23 April 2012.


sumber

Edogawa 16 Apr, 2012

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...