Tertarik? Mega Buka Sekolah Partai di Yogya

Quote:

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri membuka sekolah partai PDIP angkatan pertama di Yogyakarta, di Gedung Jogja Expo Center, Kamis 23 Februari 2012.

"Kader adalah elemen penting bagi kelangsungan partai,"kata Megawati dalam sambutan singkatnya. Dalam pembukaan itu, ribuan peserta tersebut turut hadir, juga sejumlah tokoh PDIP seperti Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo, Walikota Solo Joko Widodo, anggota DPR RI seperi Gandjar Pranowo dan Rieke Dyah Pitaloka.
Menurut Megawati, keberadaan sekolah partai pertama PDIP ini sebagai langkah jangka panjang mereka menghasilkan kader-kader yang berkualitas, baik langkah dan morilnya. Kader, kata Mega, berasal dari turunan dari bahasa Perancis 'cadre' yang berarti bingkai. "Karena itu kader harus berfungsi layaknya bingkai yang menyatukan cita-cita itu, dan sebuah bingkai akan kuat jika itu lengkap semua sisinya," kata dia.

Di sekolah partai ini Megawati didapuk mengisi kuliah umum pertama dengan materi Pancasila dalam Abad XXI. Ketua PDIP Bidang Organisasi Idham Samawi, mengatakan, ada 520 orang ikut sekolah partai. Sekolah ini akan jadi terobosan PDIP menyiapkan kader mereka. "Nantinya pengurus-pengurus partai PDIP di tingkat kabupaten sampai pusat, termasuk anggota DPRD sampai menteri, adalah mereka yang dinyatakan lulus dari sekolah partai ini," kata Idham.

Sekolah partai ini melibatkan beberapa akademisi dalam menyusun materi kurikulum pendidikan kepartaian. Seperti Rektor Universitas Islam Indonesia Edy Suandy Hamid, Rektor Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta Dr. Didit Welly Udjianto, Rektor Universitas Atma Jaya Yogyakarta Dr. Maryatmo, hingga Dekan Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada Yogyakarta Mukhtasar Syamsuddin.
SUMBER

mungkin ada agan2 yang tertarik?

niapra 23 Feb, 2012

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...