Ini Tips Demokrat Kembalikan Elektabilitasnya

[imagetag] [Image: RakornadPD02.jpg]

Survei LSI menyebutkan tingkat elektabilitas Partai Demokrat menurun dan berada dalam nomor urut dua di bawah Partai Golkar. Meski begitu si 'partai penguasa' memiliki sejumlah tips untuk memulihkan elektabilitasnya merujuk pada peluang yang ada. Apa saja?

Pertama, Demokrat menilai masih ada peluang besar untuk mengembalikan elektabilitasnya mengingat banyaknya suara dari golongan putih pada survei LSI. Partai Golkar yang menempati puncak klasemen dengan 15,5 persen hanya unggul tipis dari Demokrat (13,7 persen).

"Soal penurunan elektabilitas itu hampir terjadi di semua partai. Banyak yang golput. Nah ini peluang bagi kami untuk merebut kembali suara yang mengambang ini," tutur Wasekjen PD yang juga menjabat Sekretaris Fraksi PD di DPR-RI, Saan Mustopa, kepada detikcom, Senin (19/2/2012).

Menurut Saan untuk mengambil suara dari responden golput lebih mudah dibanding pemilih yang telah mantap menjatuhkan suara ke partai lain. "Bagaimana memanfaatkan peluang dari menurunnya elektabilitas partai-partai ini," kata Saan.

"Demokrat memiliki peluang besar jika mampu melaksanakan program yang benar-benar menyentuh sendi kemasyarakatan," papar Saan.

Kedua, Demokrat tidak menutup mata pada isu seputar kasus korupsi yang akhir-akhir ini menerpa partai berlambang bintang mercy ini. Saan menyatakan, partainya melalui Dewan Kehormatan dan Komisi Pengawas akan berupaya untuk menindak tegas kader partai yang terindikasi atau terbukti melanggar hukum.

"Melalui dewan kehormatan dan komisi pengawas, semua kader bermasalah akan diproses. Untuk kasus hukum yang sudah berjalan, Demokrat menyerahkan kepada penegak hukum untuk bekerja sebagaimana mestinya," ungkapnya.

sumber

(author unknown) 20 Feb, 2012

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...