Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Relawan Perjuangan Demokrasi, Masinton Pasaribu, mengatakan ide untuk membentuk relawan eSeMKa (solidaritas masyarakat kota) Jakarta sebagi bentuk dukungan pada pencalonan Jokowi-Ahok menuju kursi DKI 1 dan DKI 2.
"Ide membentuk relawan seperti ini mengalir begitu saja. Baru tadi malam muncul ide ini setelah mendengar pencalonan Jokowi-Ahok. Kami secara swadaya menggalang dukungan," ujar Masinton, Selasa (20/3/2012) di Jakarta.
Masinton yang juga menjadi inisiator relawan dari 25 orang inisiator yang ada, juga menjelaskan bahwa pembentukan relawan ini sebagai bentuk upaya untuk memenangkan pasangan tersebut pada Pilkada DKI 2012.
"Figur Jokowi dan Ahok memiliki kemauan dan kemampuan untuk melakukan perubahan di Jakarta. Pemimpin yang ada saat ini, mempunyai kemampuan tetapi tak punya kemauan. Kami harap pengalaman keduanya memimpin di daerah sebelumnya masing-masing dapat diterapkan di Jakarta," ucapnya.
http://jakarta.tribunnews.com/2012/03/20...uk-semalam
(author unknown) 21 Mar, 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar